Bangkit.co.id – Asus kembali merilis produk ponsel pintar terbarunya. Produsen dari Taiwan itu mengumumkan generasi terbaru dari Zenfone Laser 2 yaitu Asus Zenfone 3 Laser untuk pasar Indonesia. Dikatakan memiliki banyak pengembangan, apa saja keunggulan ponsel ini?
Salah satu keunggulan utama yang diandalkan oleh ponsel ini adalah adanya teknologi Laser TriTech Autofocus. Fitur ini merupakan kembangan dari laser infra merah, continuous Autofocus dan phase detection. Degan begitu, dalam 0,03 detik pengguna dapat langsung mengunci objek.
Adanya fitur ini, penggunda dapat memfokuskan gambar dalam sekejap walaupun dari jarak jauh. Juliana Cen Country, Product Group Leader Asus Indonesia dalam pernyataan tertulisnya (28/11/2016) mengatakan, “Jika kamera berganti posisi, fokus akan kembali dalam waktu sekejap.”
Menurutnya pula, bagi pengguna yang ingin mendapatkan hasil fotografi yang maksimal dengan ponsel yang harganya terjangkau, maka Asus Zenfone 3 Laser adalah pilihan yang tepat.
Dilengkapi dengan kamera utama 13 megapixel dengan bukaan cahaya f/2.0 dan 5 Largen Lens, ponsel ini memiliki sensor Sony IMX214. Selain itu, kamera ponsel ini memiliki aplikasi perbaikan warna, sehingga membuat semua hasil jepretan terlihat tajam dan akurat. Untuk penerangan, ponsel ini dilengkapi Dual LED Flash di sisi kanan kamera belakang.
Sementara untuk kamera depan, Asus Zenfone Laser 3 memiliki kemampuan 8 megapiksel dengan aperture f/2.0.
Dalam hal editing, ponsel ini memiliki 20 mode pemotretan bawaan. Mode ini memberikan kesempatan bagi para pengguna untuk mendapatkan hasil gambar yang maksimal.
Untuk tampilan, badan ponsel ini sengaja dibuat melengkung di sisi belakang dan layar berukuran 5,5 inci dan resolusi 1920 x 1080 piksel dengan kualitas Full HD.
Menggunakan material Countoured Glass 2,5D, layar ponsel ini dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3.
Untuk dapur pacu, ponsel terbaru Asus ini menggunakan prosesor Octa Core Qualcomm Snapdragon 430 yang memiliki kecepata 1,4 Gigahertz dan kemampuan grafis Adreno 505.
Dalam hal penyimpanan, ponsel ini dibekali RAM sebesar 8 GB LPDDR3 dengan ruang internal sebesar 32 GB. Disediakan pula slot kartu memori MicroSD eksternal yang dapat diperbesar hingga 128 GB.
Untuk kemanan, ponsel ini dilengkapi dengan fitur pemindai sidik jari maksimal 5 sidik jari. Dibekali dengan Dual Sim Card dan layanan 4G LTE, ponsel ini memiliki OS Android 6.0 Marsmallow.
Pengguna pun tidak perlu khawatir dengan ketahanan daya ponsel ini karena telah ditanami dengan baterai berkapasitas 3.000 mAh. Di Indonesia, ponsel dengan segala keunggulan diatas dibanderol dengan harga Rp. 3,4 juta.