Ucapan Untuk Kawan Yang Habis Lahiran, Bingkisan Manis Setelah Melahirkan

Ucapan Untuk Kawan Yang Habis Lahiran, Bingkisan Manis Setelah Melahirkan – Contoh Kata kata Ucapan Selamat atas Kelahiran anak, mengucapkan selamat dan Doa kepada teman yang baru saja melahirkan adalah hal positif yang harus dilakukan oleh setiap orang, tujuannya adalah untuk mempererat tali persahabatan juga menjadi do’a sesama insan. Dengan mengirimkan Kata kata Ucapan kepada teman yang baru saja melahirkan akan menambah kebahagiaan seseorang yang pastinya akan berbalik kebaikan untuk kita.

Disini kita bermaksud untuk mempublish beberapa kata kata ucapan selamat atas kelahiran bayi dari kawan kita, semoga bisa menjadi anak yang sholeh dan sholeha, begitu juga do’a tersebut diharapkan juga bisa berbalik kepada kita saat memiliki keluarga yang habis lahiran.

Ada banyak cara untuk memberikan ucapan selamat atas kelahiran anak dari kawan kita, bisa diucapkan secara langsung kepada yang bersangkutan jika jaraknya tidak terlalu jauh, atau jika tidak memungkinkan salah satu cara termudah untuk melengkapi kebahagiaan kawan kita adalah dengan mengirimkan Ucapan selamat atas kelahiran sang buah hati.

Ucapan Untuk Kawan Yang Habis Lahiran, Bingkisan Manis Setelah Melahirkan

Alhamdulillah, Maha besar Allah dengan segala kuasa serta karunia-Nya. Selamat ya, semoga juniornya kelak menjadi manusia yang terbaik seperti yang telah Tuhan gariskan untuknya. Amin.

Bayi laki-laki baru Anda adalah jawaban atas doa-doa Anda. Dia telah ditakdirkan untuk menjadi malaikat kecil Anda.

Istrimu sudah melahirkan ya? selamat ya, sudah jadi bapa sekarang, semoga kamu semakin sukses dan dibanggakan oleh istri dan anakmu nanti, dan semoga anakmu tumbuh menjadi anak yang pintar dan sehat.

Kami berharap Anda menikmati tahun-tahun berharga sebagai orang tua.

Kami sangat senang mendengar datangnya anggota keluarga terbaru di dalam keluarga Anda. Semoga dengan datangnya bayi kecil yang mungil itu bisa melengkapi dan memberikan kebahagian bagi Anda.

Kami sekeluarga mengucapkan selamat atas kelahiran anak bapak/ibu yang ke-, semoga menjadi penerus dan keturunan yang terbaik.

Saya harap Anda menikmati setiap menit yang Anda miliki dengan gadis kecil Anda yang cantik, dan kalian bisa menjadi keluarga yang bahagia.

Saya sangat senang mengetahui kamu sekarang menjadi orang yang beruntung yang bisa mendapatkan berkah dari tuhan yang berupa seorang bayi.

Selamat atas kebahagian yang Anda dapatkan. Semoga masa depan Anda dipenuhi dengan cinta, kebahagiaan, dan tawa bayi baru Anda.

Selamat atas kelahiran bayi perempuan cantik Anda! Tidak ada keraguan bahwa dia akan menjadi bagian yang paling menakjubkan dan cantik dari kehidupan Anda.

Selamat Atas lahirnya Anak yang ke-…. , semoga keberkahan yang akan kalian dapatkan

Selamat atas lahirnya Anindia Putri! Seorang bayi cantik yang akan mengisi hari-hari anda penuh dengan kebahagian. Anda akan menjadi orang tua yang hebat!

Selamat buat kelahiran si juniornya, pasti cakep/cantik kaya ibu/bapaknya, dan yang terpenting, semoga menjadi anak yang soleh dan berbakti kepada kedua orangtua nya kelak, aamiin

Selamat memasuki babak baru di dalam kehidupan Anda. Kami sangat senang atas kelahiran Muhammad Aria kamandanu. Dia merupakan anugerah yang diberikan oleh tuhan untuk Anda.

Selamat ya Alfiyyah! S Moment membahagiakan yang kau tunggu-tunggu selama 9 bulan lamanya. Saya harap anakmu menjadi seorang anak yang pinntar, baik, dan bijak.

Selamat ya Alfiyyah! S Moment membahagiakan yang kau tunggu-tunggu selama 9 bulan lamanya. Saya harap anakmu menjadi seorang anak yang pinntar, baik, dan bijak.

Selamat ya atas gelar bapak/ibu baru nya, semoga anaknya menjadi anak yang pintar dan berbakti.

Selamat ya atas kelahiran bayi nya, menjadi orang tua itu menyenangkan sekaligus memberikan tanggung jawab yang tidak ringan, semoga kamu dan istri/suami mu bisa menjadi orang tua yang baik untuk anakmu yang baru lahir, sekali lagi selamat ya..

Selamat ya untuk kelahiran anaknya yang ke-, semoga kelak tumbuh menjadi anak yang sehat, cerdas, dan membanggakan orang tuanya, aamiin..

Selamat! Sembilan bulan yang panjang dan melelahkan akhirnya berakhir dengan suatu hal yang menggembirakan atas datangnya bayi perempuan cantik ke dunia ini. Dia seperti malaikat kecil yang sangat cantik. Aku yakin dia akan sangat beruntung memiliki orang tua seperti Anda.

Semoga Allah memberikan berkah dengan anak yang dianugerahi atas-MU, dan engkau kepada Dzat yang Maha Memberi. Semoga engkau diberikan rizki berupa kebaikan darinya. Semoga ia sampai pada masa kuatnya.

Semoga hidup Anda dipenuhi dengan kegembiraan dan keberuntungan.

Semoga Kelahiran dengan Anak Laki-laki / Perempuan mu ini akan membawa kebaikan bagi Keluarga dan Umat ini

Doa untuk Kawan yang habis Lahiran

جَعَلَ اللهُ مُبَارَكًا عَلَيْكَ وَ عَلَى أُمَّةِ مُحَمَّدٍ

“Ja’alallahu mubaarokan ‘alaika wa ‘ala ummati Muhammadin”

Artinya, “Semoga Allah menjadikannya anak yang diberkahi atasmu dan atas umat Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam”

(Atsar ini hasan, dikeluarkan oleh Imam Thabrani).



Selain dari ucapan tersebut, ada ucapan lainnya yang shahih,

بَارَكَ اللهُ لَكَ فِي الْمَوْهُوْبِ لَكَ، وَشَكَرْتَ الْوَاهِبَ، وَبَلَغَ أَشُدَّهُ، وَرُزِقْتَ بِرَّهُ. وَيَرُدُّ عَلَيْهِ الْمُهَنَّأُ فَيَقُوْلُ: بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ، وَجَزَاكَ اللهُ خَيْرًا، وَرَزَقَكَ اللهُ مِثْلَهُ، وَأَجْزَلَ ثَوَابَكَ

‘Baarokallohu laka fil mauhuubi laka wa sayakartal Waahib wa balagho asyuddahu wa ruziqta birrohu’.” 

“Semoga Allah memberkahimu dalam anak yang diberikan kepadamu. Kamu pun bersyukur kepada Sang Pemberi, dan dia dapat mencapai dewasa, serta kamu dikaruniai kebaikannya.”

Sedang orang yang diberi ucapan selamat membalas dengan mengucapkan:

“Baarokallohu laka wa baaroka ‘alaika wa jazaakallohu khoiron wa rozaqokallohu mitslahu aw ajzalallohu tsawaabak.

“Semoga Allah juga memberkahimu dan melimpahkan kebahagiaan untukmu. Semoga Allah membalasmu dengan sebaik-baik balasan, mengaruniakan kepadamu sepertinya dan melipat gandakan pahalamu.”

[Lihat Al-Adzkar, karya An-Nawawi, hal. 349, dan Shahih Al-Adzkar lin Nawawi, oleh Salim Al-Hilali 2/713