Manfaat Cumi-Cumi Untuk Kesehatan, Cumi-cumi merupakan hewan laut yang sudah tidak asing lagi bagi kita. Cumi-cumi termasuk kedalam hewan moluska yang hidup dilaut. Hewan tentakel ini sering sekali dijadikan bahan pangan oleh masyarakat. Ciri khas dari cumi-cumi adalah memiliki tubuh silindris yang memanjang dan meruncing kebelakang. Di Indonesia sendiri, cumi-cumi ini mudah ditemukan. Contohnya saja perairan laut Jawa. Komuditas hewan ini dapat berkembang biak dan tumbuh dengan cepat. Jumlah tentakel pada cumi-cumi berjumlah 10 buah. Keunikan lain dari cumi-cumi adalah memiliki 3 buah jantung. Senjata utamanya adalah tinta. Tinta akan dikeluarkan jika cumi-cumi mengalami keadaan yang membahayakan dirinya.
Khasiat Cumi-cumi memiliki berbagai macam spesies. Disamping itu seekor cumi-cumi juga dapat berubah warna. Hal ini dilakukan sebagai kamuflase agar terhindar pemangsanya. Daging cumi-cumi ini dapat diolah menjadi berbagai macam masakan yang sangat menggiurkan. Ternyata pada cumi-cumi juga terdapat kandungan nutrisi yang berguna bagi tubuh.
Berikut ini adalah nutrisi yang terdapat pada cumi-cumi, antara lain:
– Energi pada cumi-cumi sebesar 75 kkal
– Protein pada cumi-cumi sebesar 16,1 gr
– Lemak pada cumi-cumi sebesar 0,7 gr
– Kalsium pada cumi-cumi sebesar 32 mg
– Fosfor pada cumi-cumi sebesar 200 mg
– Zat besi pada cumi-cumi sebesar 1,8 mg
– Vitamin B1 pada cumi-cumi sebesar 0,08 mg
Itulah beberapa kandungan nutrisi yang terdapat pada cumi-cumi. Selain itu, cumi-cumi juga mengandung asam amino esensial seperti leusin, lisin dan fenilanin. Sedangkan asam amino non esensialnya seperti asam glutamat dan asam aspartat. Kandungan nutrisi tersebut sangat menyehatkan tubuh. Nah, penasaran dengan manfaat cumi-cumi?
Berikut Manfaat Cumi-Cumi Untuk Kesehatan Tubuh
1. Membentukan Sel Darah Merah
Manfaat yang pertama dari cumi-cumi ini adalah untuk pembentukan sel darah merah. Seseorang yang kekurangan sel darah merah dalam jumlah tertentu dapat terserang anemia. Pada cumi-cumi terdapat kandungan zat besi, omega 3 dan vitamin yang membantu tubuh dalam memproduksi sel darah merah. Fungsi dari sel darah merah ini yaitu mengedarkan sari makanan dan oksigen keseluruh tubuh. Nah, jadi bagi penderita anemia dapat diatas dengan mengkonsumsi berbagai macam olahan makanan cumi-cumi.
2. Menghilangkan Luka Bekas Cacar
Cacar air, mungkin Anda pernah mengalaminya. Cacar air jika pecah dapat menimbulkan luka pada kulit. Terkadang luka tersebut tetap membekas pada kulit. Untuk menghilangkan bekas cacar, dapat menggunakan cumi-cumi. Caranya cukup mudah, tumbuk hingga halus cumi-cumi yang sudah dijemur hingga kering. Setelah ditumbuk, ayaklah. Hasil ayakan tersebut dapat Anda gunakan sebagai obat bekas cacar.
3. Mengatasi Tumor
Cumi-cumi juga dipercaya dalam mengatasi tumor. Pada cumi-cumi terdapat tinta hitam yang sering dibuang ketika membersihkannya. Ternyata dibalik tinta tersebut terdapat manfaat yang sangat besar yaitu untuk mengatasi tumor. Tinta tersebut bersifat anti-angiogenic yang dapat mencegah pertumbuhan sel-sel tumor. Bagi kedokteran, tinta tersebut di injeksikan kepada penderita tumor. Hal ini masih diteliti lebih lanjut oleh para pakar kesehatan mengenai dosis dan cara pemakaiannya. Oleh sebab itu, ketika memasak cumi-cumi jangan sampai membuang habis tintanya.
4. Meningkatkan Nafsu Makan
Manfaat berikutnya dari cumi-cumi ialah untuk meningkatkan nafsu makan. Masalah penurunan nafsu makan ini sering terjadi pada usia anak-anak. Sebuah studi mengatakan bahwa kandungan nutrisi yang terdapat pada cumi-cumi sangat berpengaruh dalam meningkatkan nafsu makan. Jadi gunakanlah cumi-cumi sebagai lauk-pauk ketika makan.
5. Menyehatkan Tulang dan Gigi
Tulang dan gigi ini membutuhkan suatu nutrisi agar tetap terjaga kesehatannya. Pada cumi-cumi terdapat kandungan kalsium dan fosfor yang merupakan bahan utama dalam pembentukan tulang dan gigi. Dengan asupan kalsium dan fosfor yang tepat, dapat menghindarkan Anda dari resiko osteoporosis, yaitu pengeroposan tulang.
6. Mengoptimalkan Sel Darah Putih
Selain sel darah merah, ternyata pada tubuh manusia terdapat sel darah putih. Fungsi utama dari sel darah putih ini adalah sebagai alat kekebalan tubuh dalam memerangi bakteri dan kuman penyebab penyakit. Sebuah penelitian mengatakan bahwa tinta cumi-cumi sangat efektif dalam mengatifkan sel darah putih. Sehingga kekebalan tubuh seseorang akan lebih kuat dari pada sebelumnya.
7. Menjaga Kesehatan Jantung
Hewan laut yang satu ini juga dipercaya untuk menjaga kesehatan jantung. Hal ini disebabkan karena kandungan omega 3, protein, vitamin B, yodium, seng dan tembaga pada cumi-cumi. Nutrisi tersebut sangat baik bagi tubuh dan metabolisme tubuh.
Itulah beberapa manfaat yang dapat kita peroleh dengan mengkonsumsi cumi-cumi. Sebaiknya Anda menghindari mengolah cumi-cumi dengan cara digoreng. Ini dikarenakan dapat membuat kadar lemak pada cum-cumi meningkat dan dapat meningkatkan kolesterol dalam tubuh. Dengan mengkonsumsi 3 ons cumi-cumi sudah memenuhi asupan kolesterol tubuh. Maka, mengolah cumi-cumi yang baik dengan merebus atau mengukusnya. Selain itu, kandungan nutrisinya juga tidak banyak yang hilang.