Catat Jadwal Main Timnas di Piala AFF U-18 2019

Jadwal Main Timnas di Piala AFF U-18 2019Bangkit.co.id– jangan lupa untuk mencatat jadwal pertandingan Timnas Indonesia pada kompetisi Piala AFF U-18 musim ini. Jumlah total terdapat 33 pemain Timnas Indonesia yang saat ini sedang ikut latihan tahap akhir untuk bermain di Piala AFF U-18. Latihan tahap akhir ini rencananya bakal dilaksanakan mulai tanggal 1 Juli sampai dengan 2 Agustus 2019 bertempat di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Nama-nama pemain yang tergabung dalam skuad Timnas Indonesia telah dipanggil oleh Fakhri Husaini dimana mayoritas adalah para mantan pemain U-16, selain itu juga terdapat tambahan dari hasil seleksi tim Garuda.

Jadwal Tanding Timnas U-18 Segera di gelar berikut adalah Jadwal Main Timnas Indonesia di Piala AFF U-18 Musim 2019 yang telah Bangkit rangkum dari sumber terpercaya, meski begitu perubahan agen pertandingan tetap bisa berubah bila mana ada kendala. Jika biasanya sobat suka menonton secara live tampaknya sekarang akan kesulitan untuk menyaksikan jalannya pertandingan, kenapa?, seperti biasa chanel akan teracak bahkan sekarang situs untuk nonton online juga diblokir nah lo…

Jadwal Main Timnas di Piala AFF U-18 2019

Jadwal Timnas 6 Agustus 2019
Indonesia Vs Filipina
Stadion Di An, pukul 15.30 WIB

Jadwal Timnas 8 Agustus 2019
Indonesia Vs Timor Leste
Stadion Di An, pukul 18.30 WIB

Jadwal Timnas 10 Agustus 2019
Brunei Darussalam Vs Indonesia
Stadion Binh Duong, pukul 18.30 WIB

Jadwal Timnas 12 Agustus 2019
Indonesia Vs Laos
Stadion Di An, pukul 15.30 WIB

Jadwal Timnas 14 Agustus 2019
Myanmar Vs Indonesia
Stadion Binh Duong 2, pukul 15.30 WIB

33 Nama Pemain Timnas U-19

Kiper:

  • Ernando Ari Sutaryadi – PPLP Jawa Tengah
  • Muhammad Risky Sudirman – Persija Jakarta
  • Adi Satrio – PPLP Jakarta

Pemain Depan:

  • Amiruddin Bagus – Barito Putera
  • Sadiq Alifta – ASIFA
  • Septa Figo – PPLP Jakarta
  • Herbert Sokoy – Persipura Jayapura
  • Saddam Emiruddin – PPLP Jawa Tengah
  • Sutan Zico – Persija Jakarta

Pemain Belakang:

  • Fadhil – PPLP Jakarta
  • Ahmad Rusadi
  • Komang Teguh – Diklat Ragunan
  • Salman Alfarid – Diklat Ragunan
  • Bayu Fiqri – ASIFA
  • Amiruddin Bagas – Barito Putera
  • Mochammad Yudha Febrian – Barito Putera
  • Riski Ridho – Persebaya Surabaya
  • Fajar Fathur Rahman – ASAD 313
  • Komang Arta – Bali United
  • Alfeandra Dewangga – PPLP Jawa Tengah

Pemain Tengah:

  • Brylian Aldama – Persebaya Surabaya
  • Theofillo Numberi – Persipura Jayapura
  • Rivaldo Lestaluhu – Tira Persikabo
  • David Maulana – Barito Putera
  • Beckham Putra Nugraha – Persib Bandung
  • Ahmad Imam Zakiri – Leganes Academy
  • Alda Alfareza – Tira Persikabo
  • Rendy Juliansyah
  • Braif Fatari – Persija Jakarta
  • Mochammad Supriadi – Persebaya Surabaya
  • Andi Irvan – Tiga Naga FC
  • Mohamad Rafli Ariyanto – Barito Putera
  • Arya Putra – Borneo FC

Jadwal Main Timnas di Piala AFF U-18 2019 diterbitkan oleh Bangkit.co.id menyambut di gelarnya kompetisi yang paling ditunggu-tunggu.