12 Manfaat / Khasiat Teripang Emas Bagi Kesehatan Tubuh, Siapa yang tidak mengenal teripang? Teripang merupakan biota laut yang bergerak sangat lambat. Teripang dapat hidup di dasar substrat pasir ataupun di lingkungan yang terdapat terumbu. Nama lain dari teripang adalah timun laut. Hewan ini termasuk kedalam invertebrata yang dapat dikonsumsi. Kelompok timun yang ada didunia kurang lebih sekitar 1200 spesies dan beberapa jenis diantaranya merupakan kelompok teripang.
Di perairan laut Indonesia, teripang ini sangat mudah ditemukan. Pemanfaatan teripang mulai dilakukan oleh berbagai kalangan masyarakat. Nilai ekonomis teripang terbilang cukup tinggi. Beberapa contohnya seperti teripang putih atau holothuria scabra, teripang pandan atau theenota ananas, teripang dongnga atau stichopu ssp dan teringa koro atau microthele nobelis.
Khasiat Teripang Emas Komuditas teripang ini sudah tidak asing bagi kita. Pada teripang juga terdapat kandungan gizi yang sangat menyehatkan. Beberapa kandungan gizi tersebut antara lain seperti kolagen, omega 3 dan omega 6, 12 methyltetradecanoic acid, glucosamine, chondoritin serta mineral. Kandungan protein pada teripang dapat mencapai 82%, sedangkan lemaknya hanya 1,7% saja. Sehingga teripang dikatakan sangat menyehatkan. Sekarang ini, teripang telah banyak dimanfaatkan dalam dunia pengobatan penyembuhan berbagai macam penyakit. Nah, penasaran dengan khasiat dari teripang?
Berikut Ulasan Manfaat Teripang Emas Bagi Kesehatan Tubuh
1. Menurunkan kadar kolesterol
Kolesterol merupakan zat yang memiliki fungsi penting bagi tubuh. Penumpukan lemak yang berlebihan dalam jangka waktu tertentu dapat menjadi kolesterol. Lemak ini bernama lipid. Kadar kolesterol yang meningkat dapat disebabkan karena faktor hidup yang tidak sehat seperti sering mengkonsumsi makanan bersantan dan berlemak. Manfaat teripang yang pertama adalah untuk menurunkan kadar kolesterol. Hal ini disebabkan karena nutrisi yang terdapat pada teripang.
2. Mengobati penyakit diabetes melitus
Manfaat yang kedua dari teripang adalah untuk mengobati penyakit diabetes melitus. Penyakit diabetes itu sendiri berasal dari glukosa yang berlebihan dalam darah. Penyebab utama diabetes sendiri adalah terlalu sering mengkonsumsi makanan ataupun minuman yang bersifat manis. Oleh sebab itu penyakit diabetes juga disebut dengan penyakit gula atau kencing manis. Di dalam teripang laut mengandung protein tinggi yakni mencapai 86,8% yang sangat baik untuk diberikan pada penderita diabetes melitus. Protein tinggi berperan meregenerasi sel beta pankreas yang memproduksi insulin. Hormon insulin inilah yang dapat mengontrol kadar gula yang berlebihan didalam tubuh.
3. Meningkatkan daya tahan tubuh
Teripang juga dipercaya dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Hal ini disebabkan karena kandungan antibodi pada teripang dapat mengaktifkan daya tahan tubuh manusia. Sehingga dengan adanya daya tahan tersebut, tubuh tidak mudah terserang oleh berbagai macam jenis penyakit.
4. Menutrisikan tulan dan kulit
Menurut Prof. Dr. Ridzwan Hashim dari Universitas Kebangsaan Malaysia, teripang mengandung 86,8% protein. Protein teripang mudah diuraikan oleh enzim pepsin. Dari jumlah itu sekitar 80,0% berupa kolagen yang berguna sebagai pengikat jaringan dalam pertumbuhan tulang dan kulit. Dalam pertumbuhan tulang, suplemen kalsium saja tidak cukup, karena tulang terdiri dari kalsium fosfat dan kolagen sebagai pengisi. Tanpa kolagen tulang menjadi rapuh dan mudah pecah seperti kaca. Sebaliknya bila tanpa kalsium, akan mudah keropos atau osteoporosis bahkan kenyal seperti karet.
5. Menurunkan resiko penyakit jantung
Kandungan asam docosahexanat atau DHA pada teripang dapat menurunkan trigliserida darah yang menyebabkan penyakit jantung. Kandungan DHA yang terdapat pada teripang sekitar 3,69%. Jadi mengkonsumsi teripang sangat membantu bagi mereka yang memiliki masalah pada jantung. Bagi Anda, mengkonsumsi teripang juga dapat menghindarkan resiko dari masalah penyakit jantung.
Khasiat teripang emas lainnya yaitu:
6. Mengurangi rasa sakit dan gatal pada kulit
7. Melancarkan peredaran darah
8. Mengobati penyakit maag
9. Menyembuhkan penyakit asma kronis
10. Menjaga kesehatan kulit
11. Membersihkan organ hati dari racun
12. Mempercepat penyembuhkan luka
Itulah 12 Manfaat Teripang emas yang bisa anda dapatkan hanya dengan memakannya saja. Sekarang ini ekstrak teripang sudah dapat didapatkan dengan bentuk kemasan. Selain memudahkan mengkonsumsi teripang juga menjaga kehigenisannya. Teripang dapat diolah menjadi berbagai macam olahan makanan yang menyehatkan.