Perawatan Alami Buah Mengkudu Untuk Kecantikan Rambut – Mengkudu merupakan salah satu buah yang memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan. Untuk kamu yang ingin memiliki rambut indah dan tidak rontok, buah mengkudu ini menjadi salah satu bahan alami yang bisa kamu coba manfaat baiknya untuk kesehatan rambut.
Mengkudu sendiri adalah salah satu buah yang biasanya digunakan sebagai salah satu bahan kosmetik atau obat tradisional. Hal ini dikarenakan buah mengkudu memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan dan kecantikan terutama pada rambut. Buah dengan bau yang tidak sedap dan rasa yang pahit ini ternyata bisa dijadikan sebagai salah satu bahan alami untuk perawatan rambut. Berikut ini beberapa manfaat buah mengkudu untuk perawatan rambut.
Perawatan Alami Buah Mengkudu Untuk Kecantikan Rambut
Menghilangkan ketombe
Masalah ketombe dapat disebabkan oleh beberapa hal seperti kondisi kulit, kepanasan, stres, sisa shampo, makanan, produk kecantikan rambut dan bahkan cuaca. Untuk kamu yang terkena masalah ketombe ini dan sulit untuk dihilangkan, kamu bisa mencoba dengan menggunakan buah mengkudu. Untuk dapat menghilangkan masalah ketombe, manfaat buah mengkudu ini bisa kamu coba dengan menyiapkan buah mengkudu yang sudah matang, kemudian haluskan. Setelah halus, kamu bisa mengoleskannya secara merata pada seluruh bagian kepala dan diamkan sekitar 10 menit. Setelah itu bilas rambut sampai bersih menggunakan shampo agar bau mengkudu bisa hilang.
Mengatasi rambut rontok
Mengatasi masalah rambut rontok ini bisa dilakukan dengan bahan alami yaitu dengan buah mengkudu. Namun manfaat buah mengkudu yang satu ini perlu dengan mencampurkan dengan kuning telur bebek. Caranya, pertama – tama siapkan buah mengkudu yang sudah matang, kemudian haluskan dengan blender. Setelah halus, oleskan buah mengkudu ke seluruh rambut yang sebelumnya sudah dibersihkan. Diamkan sekitar 15 menit dan bilas sampai bersih agar bau dari buah mengkudu dan bau dari kuning telur bisa hilang.
Menghitamkan rambut dan mengurangi rambut beruban
Manfaat buah mengkudu sangat baik untuk menghitamkan rambut dan mengurangi masalah rambut beruban. Untuk dapat membuat rambuan alami yang dapat menghitamkan rambut dan mengurangi uban, sebelumnya harus dengan mempersiapkan 7 lembar daun pandan wangi yang sudah dipotong – potong. selanjutnya rebus dengan air sekitar 1 liter. Setelah itu diamkan air rebusan tersebut selama sekitar semalaman. Kemudian setelah itu, ambil 2 buah mengkudu yang sudah matang dan peras air buah mengkudu. Campurkan air rebusan pandan wangi tersebut dengan air perasan buah mengkudu dan balurkan pada seluru rambut. Diamkan selama sekitar beberapa menit, setelah itu bilas dengan menggunakan shampo sampai bersih. Lakukan cara alami ini sekitar 3 kali dalam seminggu secara terus – menerus agar hasilnya menjadi lebih maksimal.
Itulah beberapa perawatan alami buah mengkudu untuk kecantikan rambut. Selamat mencoba.