Asus Zenfone 3 Max Telah Merambah Ke Pasaran Indonesia Ini Harga Barunya

Asus Zenfone 3 Max Telah Merambah Ke Pasaran Indonesia Ini Harga Barunya, Smartphone keluaran Asus yang rumornya telah berkembang dari bulan September 2016, Zenfone 3 Max kini telah Resmi merambah ke pasaran Indonesia, Zenfone 3 Max yang memiliki 2 Varian yang berbeda besar kapasitas internalnya, smartphone ini dipatok dengan harga 2,2jt dan sudah bisa anda dapatkan di banyak daerah.

Zenfone 3 Max seperti yang telah diinformasikan bahwa Smartphone ini memiliki 2 Varian, perbedaan lebih mendetail yang membuat harganya menjadi berbeda adalah Varian pertama ditancapkan memori penyimpanan 16 GigaByte untuk Zenfone yang ini dibanrol dengan harga Rp 2.199.000. Satu lagi dibekali dengan berkapasitas yang lebih besar 32 Gigabyte selisih 16GB dengna varian pertama membuat harga tipe ini naik menjadi harga Rp 2.399.000, semua tergantung anda yang berminat untuk memiliki Zenfone 3 Max ini yang jelas tidak terdapat perbedaan lain selain kapasitas memory yang dibekalkan pada tiap tipenya.

asus-zenfone-3-max-review

Asus Zenfone 3 Max adalah versi penerus dari generasi terdahulu yaitu Zenfone Max yang telah keluar tahun kemarin, keluarnya versi terbaru ini masih tetap mengusung batrey besar yang menjadi penonjolan jika dibandingkan dengan produk lain, karena selain bisa digunakan untuk batrey ponsel juga bisa digunakan sebagai Powerbank bersamaan dengan perangkat tambahan yang telah disertakan dalam produk ini.

Berbeda dengan Xiaomi Mi Note 2 yang memanjakan pengguna dari layar full hd atau setara dengan 1080×1920px, pada Zenfone 3 Max ini dibekali dengan layar IPS berbentang 5,2 inci yang mendukung resolusi 1.280 x 720. Spesifikasi lainnya, RAM 2 GB, kamera belakang 13 mp, kamera depan 5 mp, dan sebagai otak yang menjalankan Zenfone 3 Max adalah OS 6.0 Marshmallow disempurnakan lagi dengan tampilan ZenUI 3.0.